"SHB (Stadion Harapan Bangsa) sedang di renovasi. Sedang dibongkar," kata Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Aceh, M Nasir Syamaun, di Banda Aceh, Minggu.
Nasir menyampaikan, sesuai penjelasan pihak ketiga (rekanan) kemungkinan mulai Januari ini harus diselesaikan pembongkaran titik-titik yang direnovasi.
Baca juga: Presiden Persiraja laporkan Exco PSSI ke Bareskrim Polri soal ujaran fitnah
Untuk diketahui, sejak bergulirnya Liga 2 Season 2023-2024, Persiraja Banda Aceh menggunakan SHB sebagai home base hingga memasuki babak 12 besar saat ini.
Tim berjuluk lantak laju ini dijadwalkan menyambut tiga pertandingan kandang pada Januari ini di SHB, yaitu Semen Padang FC, PSMS Medan dan PSIM Yogyakarta.
Pewarta: Rahmat FajriEditor : Febrianto Budi Anggoro
COPYRIGHT © ANTARA 2025