Banda Aceh (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Aceh Besar melalui Dinas Pangan setempat bekerja sama dengan Perum Bulog Wilayah Aceh  melaksanakan Gelar Pangan Murah Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan di tujuh kecamatan dalam upaya stabilisasi harga pangan.

"Program pangan murah ini sebagai bentuk intervensi terhadap kenaikan harga beras di pasaran dan membantu masyarakat mendapatkan akses pangan yang lebih terjangkau," kata Kepala Dinas Pangan Aceh Besar, Aliyadi di Lambaro, Kamis.

Ia menyebutkan untuk gerakan pangan murah tersebut berlangsung di tujuh kecamatan dalam Kabupaten Aceh Besar masing-masing Darul Imararah, Peukan Bada, Krueng Barona Jaya, Masjid Raya, Baitussalam, Jantho dan Ingin Jaya.

"Kita menyurati Bulog Aceh untuk pelaksanaan GPM-SPHP untuk tujuh kecamatan dalam rangka stabilisasi harga pangan. Alhamdulillah ditindaklanjuti pelaksanaannya," katanya.

Baca: Bulog Aceh salurkan bantuan pangan sebanyak 10,8 ribu ton

Ia menyebutkan untuk satu lokasi Bulog Aceh menyiapkan dua ton beras SPHP yang dijual dengan harga Rp65 ribu per karung isi lima kilogram.

"Alhamdulillah kegiatan pangan murah ini disambut sangat antusias oleh masyarakat," katanya.

Pihaknya berharap masyarakat di tujuh kecamatan tersebut khususnya untuk memanfaatkan GPM-SPHP guna membeli beras dengan harga terjangkau.

Sebelumnya Perum Bulog Kantor Wilayah Aceh menyebutkan pada tahun 2025, Bulog Aceh mendapat jatah distribusi beras SPHP seluruh kabupaten/kota sebanyak 27 ribu ton hingga Desember.

Baca: FOTO - Bulog salurkan bantuan beras di Aceh



Pewarta: M Ifdhal
Editor : M.Haris Setiady Agus
COPYRIGHT © ANTARA 2025