Aceh Timur (ANTARA) - Sebanyak enak rumah toko (ruko) di Gampong Keude Aceh, Kecamatan Idi Rayeuk, Kabupaten Aceh Timur, terbakar. 

Kapolsek Idi Rayeuk AKP Teuku Syahril di Aceh Timur, Minggu, mengatakan kebakaran terjadi Minggu (20/4) sekira pukul 06.30 WIB. 

"Untuk korban jiwa nihil. Namun korban mengalami kerugian Rp500 juta. Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan," kata Teuku Syahril. 

Enam ruko tersebut milik Mawardi Sofiyan (42), Ridwan (60), berjualan pakaian, Bukhari (40),  servis telepon genggam, Nur Afni (35), berjualan rokok dan minyak eceran, Samsudin (45), berjualan rokok dan minyak eceran, serta ruko Sarbaini (50) berjualan buah.

Berdasarkan keterangan saksi, kata Kapolsek, api awalnya terlihat dari sebuah toko. Selanjutnya, saksi tersebut meminta bantuan warga sekitar yang melintas untuk memadamkan api dengan menggunakan alat seadanya.

Namun, api menyambar ruko lainnya. Warga juga menghubungi pemadam kebakaran. Tiga mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi dan langsung memadamkan api yang sudah membesar.

"Ruko dari konstruksi kayu mempercepat api membakar bangunan tersebut. Api akhirnya dapat dipadamkan setelah tiga mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi. Pemadaman turut dibantu masyarakat, personel Polri dan TNI," kata Teuku Syahril.

 



Pewarta: Hayaturrahmah
Editor : M.Haris Setiady Agus
COPYRIGHT © ANTARA 2025