Aceh Timur (ANTARA) - Seorang remaja belasan tahun dilaporkan meninggal dunia setelah tenggelam saat berenang bersama kawannya di sungai, Gampong Keude Dua, Kecamatan Darul Ihsan, Kabupaten Aceh Timur.
Kapolsek Darul Ihsan Iptu Alizar di Aceh Timur, Jumat, mengatakan, korban bernama M Rafal Zivala Aqsa (15) asal Gampong Keude Dua, Kecamatan Darul Ihsan, Kabupaten Aceh Timur.
"Kejadian tersebut terjadi pada Kamis (10/4) sekira pukul 16.30 WIB. Awalnya, korban bersama kawan-kawannya mandi sambil berenang di sungai, sekitar 50 meter dari jembatan penyeberangan antardesa," katanya.
Saat berenang, korban terlihat menyelam dengan durasi yang lama. Teman-temannya mengira korban sedang belajar menyelam. Setelah ditunggu, korban tidak kunjung muncul ke permukaan air, sehingga rekannya mencoba menyelam mencarinya, tetapi tidak ditemukan.
Baca: Basarnas evakuasi dua jenazah balita tenggelam di Aceh Besar
Teman-teman korban berteriak minta tolong kepada warga yang sedang duduk di warung berdekatan dengan tempat kejadian. Mendengar teriakan, beberapa warga menghampiri teman korban, menanyakan apa yang terjadi.
"Teman-temannya memberitahukan bahwa korban tenggelam. Warga langsung mencari korban. Warga lainnya melaporkan kepada kepala desa dan menghubungi pihak polsek," katanya.
Selain itu, kepolisian berkoordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Aceh Timur untuk membantu pencarian karena sungai tersebut sedalam tujuh meter dan lebar 15 meter.
BPBD Kabupaten Aceh Timur mengerahkan lima personel membantu mencari korban. Korban akhirnya ditemukan sekira pukul 18.00 WIB dalam kondisi meninggal dunia.
"Atas permintaan keluarga, korban tidak dibawa lagi ke rumah sakit untuk dilakukan visum, tetapi langsung dibawa saja ke rumah duka," kata Alizar.
Baca: Tim gabungan cari warga tenggelam di pedalaman Aceh Timur
Pewarta: HayaturrahmahEditor : M.Haris Setiady Agus
COPYRIGHT © ANTARA 2025