Banda Aceh (ANTARA) - Pemerintah Aceh memastikan merenovasi secara menyeluruh fasilitas asrama mahasiswi asal Aceh (Pocut Baren) di Malang, Jawa Timur, saat ini kondisinya sudah rusak berat.

"Pemerintah Aceh memastikan perbaikan dilakukan secara menyeluruh,” kata Wakil Gubernur Aceh Fadhlullah dalam keterangannya, di Banda Aceh.

Pernyataan itu disampaikan Fadhlullah saat mengunjungi langsung asrama mahasiswa Aceh di Malang, Jawa Timur sebagai bentuk perhatian dan kepedulian Pemerintah Aceh terhadap kondisi warganya yang sedang menempuh pendidikan di luar daerah.

Dalam pertemuan di asrama Pocut Baren itu, Fadhlullah mendengarkan secara langsung berbagai keluhan dari mahasiswa terkait kondisi fasilitas asrama yang cukup memprihatinkan. 

Fasilitas asrama saat ini, kata dia,  banyak yang rusak, seperti kebocoran atap, kerusakan saluran air rusak hingga terjadi genangan waktu hujan. Selain itu, beberapa fasilitas seperti lemari penyimpanan, dapur, dan penerangan juga sudah tidak layak dan perlu perbaikan segera.

“Kita sudah dengar langsung dari mahasiswa. Permasalahan seperti atap bocor, saluran air dari dapur, bahkan sampai bau tak sedap dari wastafel, ini tidak boleh dibiarkan," ujarnya.

Baca: Pemkab: Renovasi asrama mahasiswa Nagan Raya di Banda Aceh pada 2025

Dirinya berharap agar proses renovasi asrama dilakukan secara komprehensif, menyasar seluruh titik kerusakan agar mahasiswa dapat tinggal dan belajar dengan nyaman.

Ia juga menekankan pentingnya pengawasan dalam pelaksanaan renovasi agar hasilnya benar-benar sesuai dan tepat sasaran.

“Kami hadir untuk mendengar dan memberi solusi. Mahasiswa adalah aset masa depan Aceh. Sudah sepatutnya mereka mendapat tempat tinggal yang layak selama menuntut ilmu,” kata Fadhlullah.

Selain Asrama Pocut Baren, Fadlullah juga meninjau asrama lainnya di Malang, seperti asrama mahasiswa Aceh Cut Meutia, dan asrama Chik Ditiro.

Dalam kesempatan ini, dirinya ikut mengapresiasi atas semangat dan perjuangan mahasiswa Aceh menempuh pendidikan tinggi di luar kampung halaman. 

"Saya harap mahasiswa terus menjaga semangat belajar, menjaga nama baik daerah, dan aktif berkontribusi dalam pembangunan Aceh di masa depan," demikian Fadhlullah.

Baca: DPRA sahuti rencana pembangunan asrama mahasiswa Seunagan Timur di Banda Aceh
 



Pewarta: Rahmat Fajri
Editor : M.Haris Setiady Agus
COPYRIGHT © ANTARA 2025