Aceh Barat (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Aceh Barat meluncurkan program dokter masuk rumah (dokmaru) sebagai upaya membantu masyarakat yang mengalami gangguan jiwa (ODGJ) dan sakit menahun.
“Melalui program dokmaru, tim medis akan secara langsung mengunjungi rumah-rumah pasien untuk memberikan pengobatan, pemantauan kesehatan, hingga pengantaran obat,” kata Bupati Aceh Barat Tarmizi SP MM kepada ANTARA, Selasa.
Selain itu, program dokmaru juga akan melakukan perawatan lebih lanjut kepada masyarakat yang sakit menahun dan mengalami gangguan jiwa, guna dirujuk ke rumah sakit di Banda Aceh.
“Pihak Puskesmas di masing-masing kecamatan juga akan membantu proses rujukan,” ujar Tarmizi.
Baca juga: Aceh resmi miliki instalasi rehabilitasi terpadu untuk ODGJ
Ia mengatakan, pemerintah daerah akan terus melakukan pemantauan kondisi masyarakat Aceh Barat yang mengalami sakit menahun, baik karena keterbatasan finansial maupun karena enggan berobat ke fasilitas kesehatan.
Pemantauan juga dilakukan bagi orang dalam gangguan jiwa atau ODGJ.
Dalam kasus ODGJ yang ditemui di Kecamatan Meureubo, Kabupaten Aceh Barat, Tarmizi menekankan pentingnya pengobatan rutin dan menjauhi penyalahgunaan narkoba, yang menjadi salah satu penyebab utama gangguan jiwa pada pasien tersebut.
Dalam kunjungan ini, juga memberikan dukungan moral kepada keluarga pasien agar tetap semangat dan tidak putus asa.
“Kita berharap pasien-pasien ini bisa segera sembuh dan menjalani kehidupan yang lebih baik. Pemerintah hadir untuk memastikan tidak ada warga yang tertinggal dalam pelayanan kesehatan,” kata Tarmizi.
Baca juga: Seorang istri di Banda Aceh tinggal bersama jasad suami, polisi terpaksa turun tangan
Pewarta: Teuku Dedi IskandarEditor : Febrianto Budi Anggoro
COPYRIGHT © ANTARA 2025