Kepala PLN Simeulue Syahrul di Simeulue, Jumat, mengatakan tunggakan tagihan listrik PDAM mencapai Rp93,5 juta.
Meski demikian, kata Syahrul, pihak PDAM Simeulue sudah menemuinya untuk melakukan pembicaraan terkait pemutusan arus listrik itu.
"Dari pihak PDAM sudah menjumpai kita untuk membicarakan terkait pemutusan itu, mereka berjanji akan membayar tagihan itu," ujar Syahrul.
Direktur PDAM Tirta Fulawan Ahyar mengatakan pihaknya sedang menagih pembayaran air dari pelanggan untuk bisa menyelesaikan tunggakan listrik tersebut.
“Kami juga sudah berkomunikasi dengan PLN, agar persoalan ini bisa terselesaikan,” ujar Ahyar.
Pewarta: Ade IrwansahEditor : M.Haris Setiady Agus
COPYRIGHT © ANTARA 2025