Sigli (ANTARA) - Dinas Kesehatan Kabupaten Pidie memberikan sebanyak 30 penghargaan kepada berbagai pihak dalam sektor kesehatan dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-57 yang di pusatkan di halaman kantor Dinas kesehatan setempat.
Kepala Dinas Kesehatan Pidie, dr Arika Husnayanti Aboebakar melalui Ketua Pelaksana, Turno Junaidi di Pidie, Senin mengatakan pemberian penghargaan tersebut bertujuan memberikan apresiasi kepada mereka yang telah berpartisipasi dan peduli terhadap vaksinasi COVID-19 serta kesehatan lainnya.
"Adapun beberapa penghargaan dari lintas sektor yang diserahkan langsung oleh Kadinkes Pidie Arika Husnayanti yaitu kategori penghargaan penggerak masyarakat untuk vaksinasi COVID--19 diberikan kepada Kapolres dan Dandim 01/02 Pidie," kata Turno Junaidi.
kemudian penghargaan dalam kategori Pendampingan Pembangunan Kesehatan diterima Sekretaris Daerah Kabupaten Pidie. Idhami mewakili Pemerintah Daerah Kabupaten Pidie dan penghargaan juga diberikan kepada Keuchik/kepala desa Benteng Sigli sebagai tokoh masyarakat peduli kesehatan, kategori sekolah dengan vaksinasi COVID-19 tertinggi diberikan kepada SMA N Unggul Sigli dan SMP N 2 Indrajaya yang diterima kepala sekolah.
Kemudian Puskesmas peduli vaksin diberikan kepada Puskesmas Grong-Grong sedangkan Puskesmas tertinggi tracing dan testing COVID-19 diterima Puskesmas Batee, ordinator imunisasi terbaik dimenangkan oleh Puskesmas Indrajaya. Adapun Puskesmas berprestasi diberikan kepada Puskesmas Puekanbaro dan Puskesmas rawat inap terbaik diberikan ke Puskesmas Sakti, sedangkan Puskesmas non rawat inap di berikan ke Puskesmas Peukan Baro.
Selain itu, Dinkes Pidie juga menggelar beberapa lomba pada Minggu (14/11) seperti Kategori lomba menu sehat dimenangkan oleh Puskesmas Simpangtiga, lomba senam handwasshing dimenangkan Puskesmas Pidie dan lomba yel yel kesehatan dimenangkan Puskesmas Grong-Grong.
Dinkes Pidie juga menggelar kegiatan donor darah dan berhasil mengumpulkan 31 kantong darah dalam upaya memenuhi kebutuhan darah di daerah setempat.
Pewarta: Mira UlfaEditor : M Ifdhal
COPYRIGHT © ANTARA 2025